Wawancara Presiden Republik Azerbaijan Haidar Aliyev kepada program televisi-informasi "Westi" Rusia - Lisabon, 3 Desember tahun 1996


Pertanyaan: Haidar Aliyevic, kami ingin supaya Saudara mengomentari putusan OKKE mengenai Garabagh Atas.

Jawaban: Putusan OKKE mengenai Garabagh Atas tidak sempurna. Bersamaan dengan itu, adanya ketua OKKE atas nama semua peserta - para anggota OKKE mengumumkan prinsip-prinsip pokok, yaitu prinsip-prinsip yang diutamakan untuk pengaturan konflik Garabagh Atas, adalah hasil positif konferensi tingkat tinggi Lisabon. Tepat benar, saya mencatat dengan rasa puas hati bahwa kepala rombongan Federasi Rusia, perdana menteri Rusia Yang terhormat Wiktor Stepanovic Cernomirdin pun dalam pidatonya dalam konferensi tingkat tinggi menyokong pernyataan itu. Beliau menyatakan bahwa, pada pendapatnya, berdasarkan prinsip-prinsip itulah proses perundingan harus diteruskan dan harus dicapai persetujuan mengenai pengaturan konfliknya.

Pertanyaan: Apakah di sini Saudara bertemu dengan Presiden Armenia?

Jawaban: Kemarin saya bertemu dengan dia, juga dengan perdana menteri Rusia.

Pertanyaan: Apa yang bisa Saudara katakan tentang pertemuan dengan Ter-Petrosyan?

Jawaban: Sikap-sikap kami sama sekali berlainan sedangkan sikap-sikap saya dan Wiktor Stepanovic Cernomirdin bersesuaian sepenuhnya.

Pertanyaan: Bagaimana pendapat Saudara, dapatkah OKKE memainkan peranan aktif dalam pemecahan konflik Garabagh Atas?

Jawaban: Saya menganggap bahwa dapat. Justru OKKE mengurus konflik itu. Beginilah dari awal. Golongan Minsk berada dalam susunan OKKE dan didirikan justru menurut putusan OKKE pada tahun 1992.

Wartawan: Terima kasih.