Pidato Presiden Republik Azerbaijan Haidar Aliyev dalam resepsi resmi yang ‎dipersembahkan kepada hari peringatan yang ke-5 \"Perjanjian abad\" - 20 September ‎tahun 1999, Istana \"Gulustan\"

Para hadirin yang terhormat!

Para tamu, kawan-kawan yang terhormat!

Saya sekali lagi menyambut saudara-saudara sekalian di istana \"Gulustan\" yang megah itu dan mengucapkan semangat baik dalam hari raya ini.

Hari ini, dalam upacara resmi yang dipersembahkan kepada hari peringatan \"Perjanjian abad\" yang ke-5 ini tentang arti politik, ekonomis, sosial dan rohani perjanjian itu dikatakan dengan panjang lebar. Tetapi hari ini, yang lebih menyenangkan kita, ialah bukan perjanjian itu sendiri, melainkan pelaksanaannya selama lima tahun dengan sukses dan hasil-hasil positifnya, hasil-hasil besar kerja kita bersama.

Dalam pidato saya hari ini saya sudah menyatakan, bahwa industri minyak Azerbaijan mempunyai sejarah 150 tahun lamanya dan bisa dikatakan, bahwa sebelum diproklamasikannya kemerdekaan, rakyat Azerbaijan belum pernah menjadi tuan kekayaan-kekayaan itu. Azerbaijan, Baku dengan minyaknya menarik maskapai-maskapai, pengusaha-pengusaha sedunia sejak bagian kedua abad ke-19 - permulaan abad ke-20, dan sejumlah maskapai-maskapai asing bekerja di sini dengan sukses, menjamin penggalian minyak. Dalam proses itu ikut serta pula pengusaha-pengusaha, orang-orang bisnis baru, dan mereka bersama dengan maskapai-maskapai asing menjamin penggalian minyak dan pengeluarannya ke pasaran-pasaran sedunia. Tentu, semua itu mendatangkan faedah besar kepada Azerbaijan, kepada Baku dan berbuat khidmat demi pengembangan Baku. Hari ini, kita bisa mengenangkan saudara-saudara sekandung Nobel, Haji Zainalabdin Taghiyev - salah seorang dari pengusaha-pengusaha dan dermawan-dermawan besar Azerbaijan dan orang-orang yang dengan mempergunakan kekayaan-kekayan alam Azerbaijan, memungut laba pada tahun-tahun itu, dan pada waktu yang sama, memajukan kota Baku.

Pada akhir abad ke-19 - permulaan abad ke-20 kota Baku maju dengan intensip. Di sini didirikan perusahaan-perusahaan industrial, rumah-rumah tinggal orang, berbagai-bagai gedung kantor, pusat-pusat perdagangan yang sesuai dengan tuntutan masa itu, dan semua itu menjadikan Baku sebagai kota bagus dalam gaya Eropa. Kebanyakan gedung-gedung yang dibangun pada masa itu, sebenarnya adalah peninggalan arsitektur yang bagus.

Hari ini, kita mengingat dengan rasa terima kasih juga kepada maskapai-maskapai asing dan pengusaha-pengusaha kita sendiri yang mengusahakan penggalian minyak Azerbaijan pada masa itu.

Saudara-saudara tahu, bahwa kemudian, pada tahun 1918 Republik Demokratis Azerbaijan sebagai negara merdeka berusaha mempergunakan kekayaannya untuk rakyatnya, tetapi hidup tidak lama, tidak mencapainya. Sejak tahun 1920 pun Azerbaijan berada dalam susunan Uni Sovyet, di bawah kekuasaan Sovyet. Hari ini, bisa dikatakan dengan berani, bahwa selama 70 tahun sesudah tahun 1920 itu industri minyak di Azerbaijan maju dengan intensip, dan sebabnya ialah, bahwa pada masa itu kekuasaan Sovyet, negara Sovyet memerlukan minyak. Untuk mengindustralisasi Uni Sovyet, memajukan ekonominya minyak itu sangat diperlukan. Kalau mengingat, bahwa pada tahun-tahun itu 80 persen, mungkin juga 90 persen minyak yang dihasilkan di teritorium Uni Sovyet, digali di Baku, maka bisa dibayangkan alangkah perlunya minyak Baku untuk kekuasaan Sovyet, untuk URSS.

Rakyat Azerbaijan, ahli-ahli minyak dan ahli-ahli ilmu pengetahuan negeri kita berbuat khidmat besar untuk memajukan industri minyak dan mencapai sukses besar. Saya mau sekali lagi mencatat, bahwa dalam kemenangan atas fasisme Jerman sewaktu Perang dunia yang kedua, minyak Azerbaijan memainkan peranan yang tak ternilai. Azerbaijan berbuat khidmat besar untuk memajukan industri minyak di daerah-daerah Uni Sovyet yang lain pula. Kita bisa mengatakan dengan bangga, bahwa ahli-ahli minyak, ahli-ahli ilmu pengetahuan Azerbaijan ikut serta dalam penemuan sumber-sumber minyak seperti \"Baku Kedua\", \"Baku Ketiga\", \"Baku Keempat\" di Rusia dan kebanyakan mereka sejak waktu itu sampai sekarang tinggal di daerah-daerah itu - di Siberia, Tumen dan mengusahakan penggalian minyak hari ini juga.

Dalam penemuan sumber-sumber minyak di Laut Kaspia, dalam eksploitasi sumber-sumber itu secara industrial, Azerbaijan menduduki tempat pertama di dunia. Sejak waktu mulanya penggalian minyak di Azerbaijan secara industrial sampai sekarang dari kandungan bumi, dari dasar laut digali sampai 1 milyar 500 juta ton minyak. Kira-kira 450-500 juta tonnya digali dari tempat-tempat yang dalam di Laut Kaspia. Tetapi selama masa itu rakyat Azerbaijan belum pernah menjadi tuan kekayaan-kekayaan alamnya yang besar, Azerbaijan belum mempunyai negara merdeka sendiri, dan minyak yang digali di Azerbaijan, tentu dipergunakan untuk menjamin semua keperluan Uni Sovyet.

Dahulu bertahun-tahun lamanya saya bekerja di Azerbaijan dan sejak tahun 1969 saya menjadi kepala Azerbaijan. Saya tahu dengan baik dan ingat dengan baik semuanya yang di bawah ini. Kepada kami diajukan tuntutan memperbesar penggalian minyak dan gas. Kami melakukannya. Tetapi semua pendapatan dari itu masuk di anggaran belanja umum Uni Sovyet. Yakni meskipun pada masa itu industri minyak memberikan Azerbaijan untung besar, tetapi bagaimanapun juga, negeri kita tidak mendapat sebagian yang besar labanya itu. Mengingat lembaran-lembaran sejarah, saya mau mengatakan, bahwa Azerbaijan menjadi tuan nasib sendiri, kekayaannya dan mendapat kesempatan untuk mempergunakan cadangan-cadangan minyak dan gas - kekayaan terbesar negeri kita dengan bebas hanya sesudah mencapai kemerdekaan kenegaraannya.

Kita berterimakasih kepada masa silam. Tetapi kita berbahagia, akhirnya, pada akhir abad ke-20 Azerbaijan mencapai kebebasan nasionalnya, kemerdekaan kenegaraannya dan dengan sendirinya menentukan bagaimana mempergunakan kekayaan alamnya.

\"Perjanjian abad\" adalah peristiwa bersejarah yang justru diakibatkan oleh karena diperolehnya kemerdekaan kenegaraan Azerbaijan. Hanya sesudah negeri kita menjadi negara merdeka, kita mendapat kesempatan untuk mengadakan perundingan dengan bermacam-macam negara-negara, maskapai-maskapai minyak sedunia dengan bebas, dengan tidak tergantung dari siapapun, dan kerja luar biasa, terbesar, terpenting dari sudut arti bersejarahnya yang kita lakukan di bidang itu ialah dipersiapkannya dan ditandatanganinya \"Perjanjian abad\". Hari ini dalam upacara resmi ini sudah dikatakan betapa beratnya syarat-syarat dalam yang mana persiapan perjanjian itu kita usahakan, berapa banyaknya kesulitan yang ditimbulkan oleh kekuatan-kekuatan dari dalam dan luar kita hadapi. Tetapi kita mendemonstrasikan kemauan dan kebulatan tekad, mengambil risiko dan mencapai ditandatanganinya \"Perjanjian abad\".

\"Perjanjian abad\" ditandatangani di istana \"Gulustan\" yang megah ini. Hari itu menjadi hari gembira besar, hari raya untuk kita. Pada waktu yang sama kita sudah tahu dengan baik, bahwa kita memikul tanggungan besar dan menghadapi ujian-ujian besar. Hari ini, saya bisa mengatakan dengan bangga, bahwa selama lima tahun itu kita menempuh semua ujian dengan hormat, mengatasi semua kesulitan, menangkis semua tekanan dan berhasil melaksanakan \"Perjanjian abad\" selama masa pendek. Tentu, sukses-sukses kita itu ialah akibat kerja kita bersama dengan maskapai-maskapai besar.

Hari ini, bisa dikatakan dengan berani, bahwa Maskapai Operasi Internasional yang didirikan sesudah perjanjian itu ditandatangani, Maskapai Minyak Negara Azerbaijan di bawah pimpinan dan sokongan negara dan pemerintah Azerbaijan, melakukan kerja besar dan membawakan kita hasil itu.

Merayakan hari peringatan yang kelima \"Perjanjian abad\", kita mengatakan, bahwa kita menempuh ujian-ujian besar. Kita sudah memenuhi kepercayaan partner kita dan negeri-negeri, negara-negara pemilik maskapai-maskapai besar. Sebagai negara bebas, merdeka, kita mendemonstrasikan dimuka seluruh dunia, bahwa rakyat Azerbaijan, para ahli minyak, para ahli ilmu pengetahuan negeri kita sanggup mencapai sukses-sukses yang lebih besar lagi. Tentu, semua itu menimbulkan rasa bangga besar pada kita, pada saya sendiri.

Hari ini, sewaktu merayakan hari peringatan yang kelima \"Perjanjian abad\", kita dengan rasa terima kasih mengenangkan semua negara-negara, organisasi-organisasi, maskapai-maskapai yang berbuat khidmat dalam penandatanganan perjanjian itu dan selalu menyokong kita. Hari ini, kita menyatakan terima kasih kepada Maskapai Operasi Internasional Azerbaijan, Maskapai Minyak Negara Azerbaijan dan kepada para spesialis, para ahli ilmu pengetahuan, para insinyur, para ahli teknik, para buruh yang mewujudkan perjanjian itu, kepada semua orang yang bekerja di bidang itu.

Dalam penandatanganan dan pelaksanaan perjanjian itu, sebagaimana sudah saya catat, kita bertemu dengan sejumlah halangan, kesulitan. Tetapi maskapai-maskapai yang telah menandatanganinya, negara-negara pemilik maskapai-maskapai itu dan kita berjalan secara berkeyakinan penuh. Oleh karena itu kepada negara-negara pemilik maskapai-maskapai yang telah menandatangani perjanjian itu, kepada para pemerintahnya saya menyatakan terima kasih.

Hari ini, saya mau menegaskan peranan yang dimainkan oleh pemerintah Amerika Serikat, antara lain, oleh Presiden tuan Bill Clinton, selama masa persiapan perjanjian itu dan pada khususnya, selama masa pelaksanaannya, termasuk juga pada waktu penerimaan keputusan tentang pemasangan pipa minyak Baku-Supsa.

Sekarang, merayakan hasil-hasil baik perjanjian itu, mendemonstrasikan kepada seluruh dunia ditandatanganinya sesudah \"Perjanjian abad\" 18 perjanjian lagi, kita membuktikan, bahwa Azerbaijan bisa memperlakukan dan akan memperlakukan selanjutnya juga kerja dengan banyak pada taraf modern, berdasarkan prinsip-prinsip ekonomi pasaran, dengan mempergunakan modal asing.

Hari ini, presiden Maskapai Operasi Internasional Azerbaijan tuan Woodward dalam pidatonya telah mengatakan tentang jaminan stabilitet sosial-politik di Azerbaijan selama enam tahun untuk pelaksanaan perjanjian itu dan tentang kerja kita yang sudah kita lakukan di sini dan menghargai semua kerja itu dengan tinggi. Dalam surat-surat ucapan selamat yang kita terima dari para kepala negara-negara dan pemerintah-pemerintah, dari maskapai-maskapai, dari organisasi-organisasi tersendiri dan dari sejumlah maskapai minyak pula, dicatat dengan tersendiri justru diciptakannya syarat-syarat baik di Azerbaijan untuk penggunaan modal asing. Ya, seandainya kita tidak menjamin stabilitet sosial-politik di negeri kita, seandainya kita tidak meniadakan, tidak melikwidasi kekuatan-kekuatan yang merusakkan, membagi Azerbaijan, seandainya kita tidak menciptakan syarat-syarat seperlunya untuk hidupnya para warganegara di republik kita dengan normal, maskapai-maskapai asing akan tidak datang ke sini, dan seandainya mereka datang, tidak lama lagi akan pulang.

Kita telah membuktikan, bahwa Azerbaijan ialah partner yang dapat dipercayai. Kita telah membuktikan, bahwa di Azerbaijan diciptakan semua syarat-syarat untuk datangnya dan dipergunakannya modal asing. Kita telah membuktikan, bahwa setiap pengusaha, maskapai, warganegara yang datang ke Azerbaijan, bisa bekerja dan hidup di sini dengan bebas, aman. Saya berharap, bahwa perjanjian-perjanjian yang kita tandatangani sesudah \"Perjanjian abad\", akan mendatangkan hasil-hasil yang lebih baik. Endapan-endapan gas yang ditemui di sumber \"Syahdeniz\" dan hasil-hasil baik yang kita dapat, membuktikannya dengan nyata. Sebagaimana diketahui, kekuatan-kekuatan dari dalam negeri berusaha menghalangi juga perjanjian yang dipersiapkan sehubungan dengan sumber \"Syahdeniz\" satu minggu sebelum penandatanganan dokumen itu. Tetapi kita berhasil menandatangani perjanjian itu dan membuktikan kepada orang-orang yang tidak percaya pada perjanjian itu atau dengan sengaja melawannya, bahwa kita berusaha demi kepentingan nasional rakyat Azerbaijan dan oleh karena itulah kita mampu mencapai sukses-sukses demikian.

Di sektor Azerbaijan Laut Kaspia ada masih banyak sumber minyak dan gas. Saya tidak menyangsikan, bahwa pada tahun-tahun depan akan ditandatangani lebih banyak perjanjian baru. Kita sudah mendapat banyak usul mengenai itu.

Saya menyatakan dan meyakinkan sekalian orang, bahwa untuk penandatanganan perjanjian-perjanjian baru dan pelaksanaannya selanjutnya akan diciptakan kesempatan-kesempatan yang lebih besar, syarat-syarat yang lebih baik. Kita berada pada permulaan kerja besar. Semua kerja yang kita lakukan hari ini, dasar yang kita letakkan dengan \"Perjanjian abad\" itu menciptakan kesempatan baik untuk pengembangan kehidupan makmur rakyat Azerbaijan, pengokohan kedaulatan negara Azerbaijan dengan lebih kuat pada abad ke-21 dan saya yakin, bahwa abad ke-21 akan menjadi masa yang paling bahagia untuk negara Azerbaijan.

Saya sekali lagi mengucapkan terima kasih kepada sekalian orang yang bekerjasama dengan kita.

Saya mengucapkan terima kasih dan menyatakan rasa penghargaan saya kepada delegasi-delegasi negara yang datang di Azerbaijan untuk memperingati hari raya ini bersama dengan kita. Kepada sudara-saudara sekalian saya mengucapkan sukses dalam kerja yang akan datang.

Untuk \"Perjanjian abad\"!

Untuk sukses-sukses yang akan datang \"Perjanjian abad\"!

Untuk kerjasama yang lebih efektif pada waktu yang akan datang!

Untuk ahli-ahli minyak Azerbaijan!

Untuk spesialis-spesialis asing yang bekerja di negeri kita bahu-membahu dengan ahli-ahli minyak Azerbaijan!

Untuk saudara-saudara sekalian, para tamu yang terhormat, saya mengangkat gelas itu! Terima kasih!