Pernyataan Presiden Republik Azerbaijan Haidar Aliyev sesudah pertemuan para presiden Azerbaijan dan Armenia - Geneve, 22 Agustus tahun 1999


Yang terhormat wakil-wakil pers!

Hari ini di sini sudah berlangsung pertemuan Presiden Republik Armenia dan Presiden Republik Azerbaijan.

Itu ialah pertemuan kami yang kedua diantara empat mata. Baik pertemuan yang berlangsung sebulan yang lalu maupun pertemuan ini diadakan di sini, di Geneve.

Terlebih dahulu saya mau mengucapkan terima kasih kepada badan-badan kekuasaan Swiss, Geneve, karena mereka memberi kesempatan kepada kami untuk bertemu dan membicarakan masalah-masalah mengenai hubungan timbal balik kami. Di sini dari sudut itu semuanya bagus dan saya kira, bahwa jika selanjutnya juga ada keperluan untuk pertemuan sedemikian, tidak perlu mancari kota lain.

Kami pun membicarakan serangkaian masalah-masalah mengenai pengaturan konflik antara Armenia dan Azerbaijan - konflik Garabagh Atas dengan jalan damai. Saya menganggap, bahwa baik pertemuan setahun yang lalu maupun pertemuan ini, pembicaraan, perundingan yang kami adakan sangat berguna dan memberi kesempatan kepada kami untuk berkecimpung lebih baik dalam pencarian jalan-jalan real pengaturan konflik itu dengan jalan damai.

Kami bersama dengan Kocaryan berbicara sangat terus terang baik tentang kepentingan Azerbaijan maupun kepentingan Armenia. Tetapi saya senang, bahwa kami keduanya pun sependapat: kami perlu mencari jalan-jalan damai pengaturan masalah itu - jalan-jalan yang sesuai dengan kepentingan-kepentingan timbal balik.

Sehubungan dengan itu dalam pertemuan kami, kami menyinggung masalah tersebut dan saya mau mengatakan, bahwa Azerbaijan tetap menduduki posisi yang menggariskan pemeliharaan rezim tidak saling tembak-menembak, tidak diperkenankannya segala pelanggaran apapun, pemeliharaan rezim itu hingga konflik itu akan diatur dengan jalan damai.

Dari sudut praktis, kami pun berjanji akan ditugaskannya menteri-menteri pertahanan Republik Azerbaijan dan Republik Armenia supaya mereka bertemu dan menentukan tindakan-tindakan kongkrit untuk pengokohan rezim tidak saling tembak-menembak. Saya mencatat sebagai hasil yang sangat besar, bahwa walaupun kami berada dalam keadaan konflik, tetapi pada waktu yang sama tanpa diikutsertakannya negara lain apapun, tanpa campurtangan kekuatan pencipta damai, lebih dari lima tahun lamanya kami berada dalam rezim tidak saling tembak-menembak dan memeliharanya.

Di samping itu, di garis tidak saling tembak-menembak kadang-kadang timbul tembak-menembak, ada juga kehilangan-kehilangan jiwa dari kedua belah pihak. Itu mengkhawatirkan kami. Oleh karena itu kami menganggap perlu pengokohan rezim tidak saling tembak-menembak dan tidak diperkenankannya tembak-menembak, kehilangan-kehilangan jiwa.

Adapun masalah pengaturan, pada pendapat saya, kami seia sekata, bahwa kami harus membuat konsesi timbal balik - konsesi yang sesuai dengan kepentingan-kepentingan nasional kedua negara itu. Rupanya, bagaimanapun juga, untuk menggiatkan dialog, kami harus memulai kembali proses perundingan kami yang pada hakekatnya reda selama beberapa bulan yang terakhir.

Sehubungan dengan masalah itu kami memberi perintah yang sepatutnya kepada menteri-menteri luar negeri. Oleh karena itu saya berharap, bahwa mengingat pertemuan kami sendiri dan perbincangan yang kami adakan, dimulainya kembali proses perundingan bisa menggiatkan semua kerja untuk mencapai pengaturan konflik itu dengan jalan damai.

Azerbaijan tidak bersangsi, bahwa konflik itu perlu diatur lagi, lagi pula perlu diatur dengan jalan damai. Semuanya membuktikan, bahwa Armenia juga tidak menyangsikan akan itu. Tetapi bagaimanapun juga, dalam masalah yang sulit itu kami harus mendapat keputusan-keputusan yang paling betul. Azerbaijan mau memecahkan masalah itu dengan jalan damai dan akan melakukan segala-galanya untuk mencapai pengaturannya.

Jika di Kaukasus pada keseluruhannya perdamaian akan sudah ditetapkan, antara lain jika konflik antara Armenia dan Azerbaijan akan sudah diatur, tentu, di hadap negeri-negeri kami, di Kaukasus pada keseluruhannya akan dibuka perspektif besar. Kami menyadarinya dan berdasarkan itu kami mengambil sekarang dan akan mengambil selanjutnya juga tindakan-tindakan yang semestinya.