Dari perbincangan Presiden Republik Azerbaijan Haidar Aliyev dengan duta istimewa Uni Eropa di Azerbaijan Renato Batti dan koordinator Komisi Eropa untuk Azerbaijan Robin Liddell - Istana Presiden, 5 February tahun 2000

Haidar Aliyev: Selamat datang di Azerbaijan! Saya sangat senang atas kedatangan saudara-saudara di Azerbaijan. Kami selalu memberi arti penting kepada kerja sama dengan Uni Eropa, dan saya mencatat arti yang positif hasil kerja sama itu. Tetapi di samping itu saya meramalkan perspektif yang lebih baik lagi kerja sama kita.

Perdana menteri memberi informasi kepada saya bahwa saudara-saudara secara mendetail memperbincangkan banyak persoalan. Saya sendiri sedia mendengarkan saudara-saudara.

Renato Batti (duta istimewa Uni Eropa di Azerbaijan): Tuan Presiden, terima kasih banyak atas kesudian saudara menerima kami hari ini. Kami sangat senang dan untuk kami adalah kehormatan besar bahwa dapat bertemu dengan Saudara. Kami betul-betul telah melakukan banyak pertemuan dengan para anggota parlemen dan memperbincangkan hubungan bilateral. Kerja sama kami dengan Azerbaijan adalah kerja sama yang paling pokok di kawasan ini. Uni Eropa adalah organisasi donor pertama untuk Azerbaijan. Tentu saja, kami melanjutkan pekerjaan di haluan itu dan untuk selanjutnya juga akan menyokong semua daya upaya Azerbaijan. Begitu di daerah ini tercapai perdamaian, kami akan sedia memperbesar bantuan itu. Komunitas Eropa bersama dengan komunitas internasional menyatakan kesediaannya menyokong semua pekerjaan yang ditujukan kepada rehabilitasi dan pembangunan kembali setelah perdamaian akan tercapai.

Selama kami berada di sini kami telah memperbincangkan beberapa proyek. Sewaktu berada di sini pada bulan Nopember, kami memperbincangkan proyek mengenai daerah Nakhciwan, kami sekarang juga rela bekerja. Proyek ini akan dibiayai dari pembiayaan kami yang kedua.

Menggunakan kesempatan ini, saya ingin menyatakan pengahargaan saya kepada semua orang yang kami kontakkan sewaktu pertemuan-pertemuan itu. Saya secara khusus ingin mengucapkan terima kasih kepada wakil Perdana menteri Azerbaijan. Sepanjang semua pertemuan itu beliau selalu mendampingi kami dan membantu kami mewujudkan ketentuan-ketentuan perjanjian itu.

Sudah diketahui bahwa berdasarkan perjanjian tentang kemitraan dan kerja sama, Uni Eropa dan Azerbaijan sedang mewujudkan beberapa proyek. Setelah perjanjian itu tercapai pertemuan yang pertama kami adakan pada bulan Nopember, pertemuan yang kedua akan diadakan pada bulan Maret di Brussel. Sejak tanggal 24 Februari sampai dengan tanggal 1 Maret para anggota Parlemen Eropa akan datang ke kawasan Kaukasus dan dalam kunjungan itu perhatian khusus akan diberi kepada Azerbaijan. Pada bulan Maret, seperti yang sudah saya katakan tadi, dalam batas perjanjian tentang kerja sama dan kemitraan, delegasi Azerbaijan akan datang ke Brussel. Terima kasih, tuan Presiden.

Haidar Aliyev: Bagus. Saya sangat puas akan informasi yang Saudara sampaikan. Terima kasih banyak bahwa Uni Eropa memberi perhatian pokok di daerah ini kepada Azerbaijan. Kami akan berusaha selalu membenarkan hubungan seperti itu.

Rencana Uni Eropa untuk memulihkan daerah-daerah yang terkuasai sangat menyenangkan kami. Perudingan yang berlangsung pada akhir-akhir ini - baik perundingan dalam batas Golongan Minsk maupun perundingan langsung antara Presiden Azerbaijan dan Armenia - memberi harapan bahwa kami akan mencapai perdamaian dan daerah-daerah yang terkuasai akan dibebaskan. Di daerah-daerah itu dibutuhkan banyak kerja. Tanpa bantuan dari Uni Eropa, dari komunitas sedunia kami tidak mampu menjalankannya, karena kota-kota, kampung-kampung, desa-desa di sana semuanya hancur sama sekali.

Beberapa waktu yang lalu para wakil Bank Dunia, Dana Moneter Internasional dan kiranya Komisariat Pengungsian Tertinggi Perserikatan Bangsa-Bangsa berada di Armenia, mengunjungi distrik Aghdam Azerbaijan yang sudah diduduki. Lalu mereka menceritakan kesan-kesannya dan mengatakan bahwa menyaksikan dengan mata kepala sendiri semuanya yang dihancurkan sama sekali. Semuanya harus dibangun kembali. Dari sudut ini pernyataan Saudara hari ini sangat penting untuk saya.

Sewaktu di Istambul, saya bertemu dengan ketua Komisi Eropa tuan Prodi. Kami pun secara mendalam berbicara tentang itu. Sewaktu berbicara dengan beliau, bisa dikatakan, persoalan itu kami utamakan. Saya ingin sekali lagi menyatakan harapan bahwa kita akan mengurusinya bersama.

Saya mengucapkan terima kasih kepada saudara atas pembiayannya dan atas keikutsertaan dalam pelaksanaan bermacam-macam proyek. Semua ini sangat penting untuk kami.

Dengan demikian, hubungan kita makin meluas. Di Azerbaijan diperlukan perwakilan tetap Uni Eropa dan sebaliknya, di Brussel - perwakilan tetap Azerbaijan. Soal-soal ini juga harus kita selesaikan.

Pendek kata, menengok ke belakang, kami melihat betapa pentingnya untuk kami bekerja sama dengan Uni Eropa dan menilainya. Tetapi di depan masih banyak urusan. Saya berharap bahwa pengalaman yang sudah kami timba dan keorganisasian kerja sama kita akan memberi izin kepada kita untuk mencapai lebih banyak hasilnya di masa depan. Kami menginginkan dan menerimanya.

 
Surat kabar "Azerbaijan", 8 Februari tahun 2000